Dulu saya pernah
belajar ngeblog tanpa ada yang mengajari alias otodidak cerita itu sudah saya tulis di blog ini dengan judul
Perjalanan Mengenal Dunia Blogging. Setelah punya kemampuan ngeblog seadanya, saya mulai mencoba membeli domain yang tidak begitu mahal, sangat cocok bagi saya yang belajar ngeblog. Waktu itu saya beli domain seharga Rp. 50.000,00 untuk satu tahun. Setelah membeli domain, saya mulai ngeblog dengan serius. Salah satu yang memotivasi untuk rajin update posting di blog adalah karena saya beli domain, meskipun harganya tidak seberapa, tapi sangat membebani, agar saya bisa ngeblog dengan serius.
Tiap hari saya berusaha memposting apa yang menjadi ide saya sebagai bahan postingan. Kadang rasa malas selalu menghantui pikiran saya, tapi saya terus termotivasi untuk tetap update postingan agar blog saya semakin ramai pengunjung. Saya mencoba mendaftarkannya ke Google Adsense, namun terus ditolak. Saya pun mencoba memasang PPC lokal yang hasilnya tidak seberapa, hanya bisa buat beli pulsa. Kalau itung-itungan sih, modal biaya beli domain udah balik dari hasil PPC.
Setelah satu tahun menekuninya, ternyata ada hasil yang luar biasa dari ngeblog ini yang tak pernah saya pikirkan sebelumnya yaitu penjualan produk. Waktu itu ada produk bimbel online yang secara tidak langsung saya tawarkan di sebuah postingan blog saya. Karena banyaknya panduan yang saya buat di blog tentang panduan belajar online yaitu Quipper School, pengunjung pun kian banyak bermunculan dari mesin telusur raksasa yaitu Google. Karena blog saya niche pendidikan jadi kebanyakan pengunjung dari kalangan siswa dan guru. Dan kebetulan ada produk yang saya tawarkan berupa bimbel online, dengan memasukkan kode promosi saya di postingan tersebut. Alhamdulillah hasilnya luar biasa. Sedikit pun saya tidak terpikirkan hal itu.

Dari sekian banyak orang yang menjadi supporter atau yang memasarkan produk tersebut, saya mendapatkan penjualan terbanyak yaitu siswa yang mendaftar hingga 262 orang dan yang melakukan pembayaran 54 orang. Untuk penghitungan honor atau insentif bagi supporter adalah 1 pelanggan yang mendaftar dan melakukan pembayaran kita mendapatkan upah Rp.100.000, ditambah dengan insentif bonus 5 pendaftar+bayar = Rp. 500.000, 10 pendaftar+bayar= Rp. 1.000.000, 20 pendaftar+bayar=2.000.000, sedangkan 40 pendaftar+bayar=3.000.000. Jadi kalau dihitung dari penjualan saya, saya mendapatkan 54 pendaftar= 5.400.000, ditambah dengan insentif karena mencapai lebih dari 40 pendaftar+bayar= 3.000.000.
Jadi, total uang yang saya dapatkan Rp. 8.400.000, hanya dalam satu bulan. Bagaimana luar biasa bukan? Itulah sedikit manfaat ngeblog yang saya dapatkan. Mungkin ini adalah rizki yang tidak disangka-sangka dari yang maha kuasa. Jadi intinya ngeblog fokuslah untuk memberikan manfaat buat orang lain jangan pernah memikirkan hasil. Karena suatu saat pasti ada hasilnya yang datang dengan sendirinya. Bagi yang sudah master mungkin ini tidaklah seberapa, tapi bagi saya yang newbie ini adalah pengalaman yang luar biasa.
Mohon maaf bukan maksud saya untuk pamer atau apalah yang sejenisnya. Saya hanya berbagi cerita kepada pembaca, saya masih baru di dunia internet marketing. Saya bukan master atau apalah, saya hanya newbie yang baru belajar sama seperti anda yang baru terjun di dunia maya.
Update! Jum’at 18 Mei 2016
Perhitungan di atas sebelum honor cair atau perhitungan kasar. Ternyata setelah cair, lebih tinggi dari perkiraan saya. Jumlahnya Rp 11.900.000. Berikut gambar screenschoot-nya sebagai pembuktian.
Semoga cerita singkat saya ini bisa jadi motivasi teman-teman yang ingin terjun di dunia blogging.